Tinggal di tempat yang terpisah dengan keluarga beberapa bulan untuk kepentingan bekerja atau kuliah, mengharuskan anda memiliki tempat tinggal sementara. Salah satu alternatif yang dapat dipilih yaitu dengan menyewa apartemen. Selain karena fasilitasnya yang lebih lengkap, menyewa apartemen juga dinilai lebih praktis. Berikut ini rekomendasi sewa apartemen bulananan yang bisa dipilih terutama di area Jakarta Selatan.
Rekomendasi Apartemen Bulanan di Jakarta Selatan
1. Casa Grande Residence
Apartemen pertama yaitu Casa Grande Residence. Apartemen ini merupakan apartemen di area Casablanca raya. Luas bangunan apartemen ini 42 meter persegi, dengan berbagai fasilitas yang menarik salah satunya yaitu adanya minimarket dan parkir yang terbuka. Fitur utama dari apartemen ini meliputi pendingin ruangan, balkon, dan kamar tidur. Apartemen yang disewakan memiliki interior yang lengkap dengan desain ruangan yang rapi.
2. Senopati Apartment
Apartemen ini dibanderol dengan harga di bawah Rp 10 juta perbulan. Letak apartemen berada di jalan senopati No. Kav . 41, Setia budi. Luas bangunan 15 meter persegi dengan interior yang lengkap. Selain fitur utama yang meliputi pendingin ruangan, kamar mandi dan kamar tidur, apartemen ini juga dilengkapi dengan beberapa fasilitas pendukung seperti tempat parkir tertutup, gedung perkumpulan dan ruang olahraga.
3. Signature Park Grande
Apartemen ini memiliki tempat tidur dengan desain minimalis dan rapi, sehingga membuat anda merasa nyaman saat tinggal di tempat ini. Dengan sewa apartemen bulanan di sini, anda bisa menonton televisi sambil rebahan di tempat tidur. Apartemen ini berada di jalan gatot subroto, Jakarta selatan dengan luas bangunan 25 meter persegi. Apartemen berada di lantai bawah sehingga lebih memudahkan anda untuk keluar dan masuk apartemen.
Apartemen ini memiliki interior yang lengkap dengan pemasangan listrik 1300 watt. Sedangkan fitur utama meliputi pendingin ruangan, balkon dan kamar mandi. Terdapat fasilitas pendukung yang tidak kalah menarik seperti kolam bermain, yang bisa anda tuju saat weekend. Selain itu, apartemen ini juga menyediakan tempat parkir yang tertutup.
4. Kemang Village
Apartemen selanjutnya yaitu kemang village yang berada di jalan pangeran antasari. Apartemen yang disewakan memiliki luas bangunan 38 meter persegi dengan interior yang masih lengkap. Sedangkan fitur utama meliputi pendingin ruangan, kamar tidur dan terdapat furniture ruang makan, sehingga sangat cocok untuk anda yang baru berumah tangga dan memutuskan untuk menyewa apartemen sembari mengumpulkan uang untuk membeli rumah.
5. Senayan Residence
Senayan Residence merupakan apartemen disewa perbulan yang terletak di jalan patal senayan simprug, kebayoran lama. Adapun luas bangunan 294 meter persegi dengan harga perbulan hanya Rp 5,7 juta. Tentunya apartemen ini menjadi salah satu pilihan yang sangat tepat bagi anda yang menginginkan apartemen dengan harga yang terjangkau. Apartemen ini terdiri dari dua lantai dengan interior yang masih lengkap.
Sedangkan sarana dan prasarana meliputi balkon, furniture ruang makan dan kulkas. Ada arena bermain, sehingga sangat cocok sebagai tempat tujuan ketika sedang suntuk. Selain itu, apartemen ini juga dilengkapi dengan trek lari. Tinggal di apartemen ini akan membuat anda merasa aman dengan fasilitas keamanan yang diberikan selama 24 jam.
6. Marbella Kemang Residence
Apartemen ini berada di jalan bangka raya no. 45A, Kemang Jakarta Selatan. Adapun luas bangunan apartemen ini yaitu 66 meter persegi. Fitur utama meliputi kamar tidur dan kamar mandi yang bersih dan nyaman. Kamar tidur yang dimiliki sebanyak tiga ruang sehingga sangat cocok digunakan untuk anda yang berencana tinggal di apartemen bersama keluarga kecil.
Belum lagi ada tambahan berupa furniture ruang makan disertai dengan tempat masak yang akan memudahkan anda menyiapkan makanan. Terdapat fasilitas umum di apartemen disewa perbulan ini meliputi lapangan badminton dan lapangan basket. Sehingga sangat cocok untuk anda yang memiliki hobi kedua olahraga ini. Selain itu, apartemen ini juga menyediakan tempat parkir basement.
7. Pancoran Riverside
Apartemen ini terletak di jalan pancoran riverside, Pancoran dengan luas bangunan 32 meter persegi dengan daya listrik 1300 watt. Adapun fasilitas di apartemen ini meliputi dua kamar tidur dan satu kamar mandi. Apartemen ini terletak di lantai bawah sehingga memudahkan anda untuk melakukan mobilisasi. Lokasinya yang cukup strategis karena dekat dengan pusat perbelanjaan dan sekolah . Belum lagi terdapat setidaknya 19 halte bus di sekitar apartemen.
8. Apartemen Taman Rasuna
Apartemen ini berada di jalan HR Rasuna Said, Kuningan, jakarta Selatan dengan luas bangunan yang dimiliki yaitu 74 meter persegi. Apartemen ini sangat cocok untuk anda yang menginginkan apartemen yang luas. Selain itu, lingkungan di sekitar apartemen cukup asri dan sejuk. Lantai yang disewakan terletak di lantai tengah dengan daya listrik yang lebih tinggi yaitu 2200 watt.
Desain apartemen yang mewah dan rapi dilengkapi dengan furniture ruang makan. Adapun sarana yang terdapat pada apartemen ini meliputi pendingin ruangan, sistem audio dan balkon. Selain itu, apartemen ini juga memberikan fasilitas pendukung berupa tempat parkir basement dan keamanan selama 24 jam. Lokasi apartemen disewa perbulan ini juga sangat strategis karena dekat dengan pusat perbelanjaan.
Memilih menyewa apartemen memang pilihan yang tepat. Apalagi kebanyakan kantor berada dekat dengan lokasi apartemen. Dengan demikian, anda bisa lebih menghemat ongkos untuk transportasi dan juga tidak terganggu karena perjalanan yang macet di ibu kota. Selain itu, sistem keamanan di apartemen yang lebih canggih, membuat anda merasa lebih nyaman untuk tinggal di apartemen. Tunggu apalagi, yuk segera pilih apartemen yang diinginkan.
0 Komentar